Kunci Gelar, Marquez Konsentrasi Jaga Mental
SYDNEY - Marc Marquez memiliki kans sangat besar untuk merengkuh gelar juara dunia MotoGP musim ini. Dengan tiga seri tersisa, pembalap Repsol Honda tersebut bakal cukup santai membalap hingga akhir musim nanti.
Marquez bahkan bisa langsung mengunci gelarr juara jika mampu memenangi balapan di seri Australia akhir pekan ini. Dengan tambahan 25 angka dan dua seri tersisa, Marquez tak akan bisa dikejar pembalap lainnya.
Masalahnya, semakin mendekati akhir musim, tensi persaingan tentu kian sengit. Tekanan bakal semakin besar. Untuk pembalap berstatus rookie seperti Marquez, hal itu bisa menimbulkan banyak masalah.
\"Saya harus menjaga arah dan mental yang sama. Itu sudah bekerja untuk kami di saat ini,\" terang Marquez sebagaimana dilansir laman Crash, Kamis (17/10).
Mental Marquez sebagai pembalap rookie bakal semakin diuji karena balapan tidak akan istirahat. Jarak antara seri Malaysia dan Australia hanya memiliki jeda sepekan. Bagi balapan MotoGP, itu sama saja tanpa istirahat.
\"Kini, kami tak punya waktu istirahat. Namun, kami harus siap untuk segera menghadapi balapan seri Australia,\" tegas Marquez.
Juara Sulit, Posisi Kedua pun Harus Mati-Matian
Usaha Jorge Lorenzo untuk mempertahankan gelar juara dunia MotoGP semakin berat. Kendati demikian, pembalap Yamaha Factory tersebut tidak akan menyerah dan akan terus berjuang untuk menjadi yang terbaik di sisa musim. Lorenzo . Pembalap Yamaha itu tidak mampu membendung keperkasaan Marc Marquez dan Dani Pedrosa di MotoGP Malaysia. Kedua pembalap Repsol Honda tampil hebat dengan finis di posisi pertama dan kedua. Kendati peluang menjadi juara semakin berat, Lorenzo tidak akan menyerah untuk meraih kemenangan lagi. \"Semua belum berakhir karena Marquez masih belum juara dunia, tapi mungkin semakin dekat. Tidak hanya jarak poin, tapi mereka memang sangat kuat. Kami harus terus mencoba meningkatkan performa motor, tapi kami tidak berada dalam level yang sama,\" kata Lorenzo, demikian sebagaimana dikutip dari MCN. Menjelang MotoGP Australia, Marquez berpeluang memastikan diri jadi juara dunia. Lorenzo pun mengakui bahwa peluangnya mempertahankan gelar kini amat kecil. \"Apa yang harus saya katakan? Entahlah. Kami harap bisa lebih kompetitif di Phillip Island; cuma itu harapan yang kami miliki,\" kata Lorenzo pada Autosport. \"Kami harap (di Australia) kami bisa mengejar kemenangan dan juga bertahan di posisi dua klasemen kejuaraan. Posisi pertama sekarang kelihatannya semakin sulit,\" akunya. Dengan Pedrosa meraih kemenangan ketiga di Sirkuit Sepang, sekarang pembalap Repsol Honda itu hanya tertinggal 11 poin di belakang Lorenzo. Kondisi tersebut membuat perebutan posisi kedua juga jadi menarik. Posisi kedua memang terkesan hanya menjadi sebuah hadiah hiburan bagi Lorenzo. Tapi, Lorenzo masih harus berjuang untuk memastikan hal itu di tiga balapan tersisa. Karena itu, dia tidak akan membiarkan Pedrosa menyalip posisinya di klasemen akhir dan bertekad untuk terus berjuang hingga akhir musim nanti. \"Target saya adalah memenangkan balapan di Phillip Island dan tetap di depan Pedrosa, karena berada di runner-up lebih baik ketimbang ketiga. Semua yang bisa saya lakukan adalah mencoba hingga akhir tahun dengan cara yang terbaik dan saya akan bertarung hingga musim berakhir,\" tegasnya. Dengan tiga seri sisa, Marquez kini unggul 43 poin dari Lorenzo dan 54 poin atas Pedrosa. Walhasil, jika Marquez bisa mencatat keunggulan 51 poin atas Lorenzo dan Pedrosa usai balapan di Phillip Island, Minggu (20/10), rookie MotoGP itu pun dipastikan tampil menjadi juara baru musim ini. (ady/jos/jpnn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: